Jogja: Warung Kenyo


Warung Kenyo sekarang pindah ke Jalan Monjali, masih satu garis kok dari warung lamanya di AM Sangaji, cuma ya agak jauh dikit. Hehe. Masih dengan menu andalannya SOBET alias soto betawi, Warung Kenyo juga punya menu lain yaitu ayam goreng, sop dan rawon.


Ini nih sobet andalan mereka. Si soto bisa dipilih, mau jeroan campur atau daging saja. Yang jelas apa aja isinya tetep enak, karena memang olahan bumbunya yang enak. Kuah soto betawi yang khas dengan santan tapi segar berkat tomat dan jeruk nipis ditambah jeroan... beuh, top!


Rawonnya juga ga kalah oke. Toge pilihannya seger, jadinya krenyes. Gurihnya juga pas dan dagingnya ga pelit kok. Dijamin semangkok plus nasi tiap suapannya bakal dapet daging. Hehehe.


menu warung kenyo


Buat yang mau makan kuliner Indonesia, Warung Kenyo harus masuk list. Enak-enak soalnya. Walaupun harganya agak mahal sedikit, tapi yah ada harga ada rasa.

----------------------------------

Warung Kenyo

Jalan Monjali
200m Selatan Jembatan Sardjito II

Rawon Surabaya: 15rb
Sop Betawi Campir: 17,5rb
Nasi Putih Satu Porsi: 3rb

Komentar

Posting Komentar